Jumat, 09 Agustus 2019

5 Merk Bir Terpopuler di Indonesia

Bir seolah sudah menjadi budaya di setiap tempat di seluruh dunia, bahkan Indonesia sekalipun. Sejarah bir di Indonesia sendiri dimulai pada sekitar tahun 1929, pada saat zaman colonial Belanda. Hingga saat ini, bir di Indonesia pun semakin berkembang, dan semakin banyak tersebar di Indonesia, baik bir lokal maupun internasional.

Berikut adalah beberapa bir yang cukup populer di Indonesia.

1. Bir Bintang

Hasil gambar untuk Bir Bintang

jangan ngaku sebagai pecinta bir kalau masih belum tahu dengan brand yang satu ini. Bir Bintang memang merupakan produk bir yang mendominasi pasar di Indonesia. Bir Bintang diproduksi di bawah kemitraan Heineken, sehingga cita rasa yang dihasilkan pun hampir serupa. Bir berwarna emas ini memiliki cita rasa yang sedikit manis dan sangat berkarbonasi. Cocok untuk udara tropis seperti Indonesia.

2. Heineken

Hasil gambar untuk Heineken

Sejak tahun 2007, perusahaan yang didirikan pada tahun 1864 ini sudah memiliki lebih dari 125 pabrik di lebih dari 70 negara. Heineken juga mendistribusikan produknya untuk pasar internasional, lokal, dan khusus. Tak heran jika bir yang satu ini cukup populer bagi masyarakat Indonesia.

3. Guinness

Hasil gambar untuk guinness beer

Guinness adalah bir jenis Irish Stout atau Dry Stout. Memiliki warna yang gelap serta rasa yang mrip seperti kopi, Guinness terbuat dari air, malt, barley, hops, dan ragi. Bir ini dikenal oleh para penikmatnya karena kelembutan tekstur dan rasanya.

4. Anker

Hasil gambar untuk Anker bir

Diproduksi oleh PT Delta Djakarta Tbk, Anker dibuat dengan sebuah proporsi campuran beras ke dalam fermentasi biji gandum. Anker pertama kali diperkenalkan sejak tahun 1932.
Agan Sista tau gak kalo bir ini sempat jadi sponsor klub sepak bola, salah satunya Arema Malang.

5. San Miguel

Hasil gambar untuk San Miguel

San Miguel diproduksi di Manila sejak tahun 1890, dan menguasai 90% pasar bir di Filipina. Sebuah pilsner yang kaya akan rasa dengan sedikit campuran caramel dan gandum berkualitas, San Miguel cocok diminum saat cuaca panas seperti sekarang ini .
Share: