Sebuah kejadian tak biasa terjadi di India. Seorang pria telah dinyatakan dokter meninggal dunia, tiba-tiba tubuhnya bergerak saat akan dimakamkan keluarganya.
Dikutip dari India Today, Selasa (9/7/2019), sebelumnya dokter telah menyatakan pria bernama Mohammad Furqan meninggal dunia pada 1 Juli lalu. Namun saat akan dimakamkan sehari kemudian atau pada 2 Juli, tubuh Furqan tiba-tiba bergerak.
Kejadian ini mengejutkan pihak keluarga Furqon. Pihak eluarga kemudian membawa Furqon ke Rumah Sakit Ram Manohar Lohia di New Delhi. Hasil pemeriksaan medis tim dokter di rumah sakit menyatakan Furqon masih hidup.
Tim dokter kemudian menempatkan pria berusia 20 tahun tersebut dalam perawatan medis dengan bantuan ventilator atau alat pernapasan.
Kejadian Furqan terbangun dari 'kematian' bermula saat dirinya mengalami sebuah insiden sehingga harus dilarikan ke sebuah rumah sakit swasta pada 21 Juni 2019. Namun tidak disebutkan dengan jelas insiden itu.
Pihak keluarga mengaku telah mengeluarkan biaya besar untuk perawatan Furqon.
"Kami telah membayar 7 lakh Rupee (700 ribu Rupee setara dengan Rp143,5 juta) ke sebuah rumah sakit swasta. Ketika kami memberitahu kami kehabisan uang, mereka menyatakan Furqan meninggal dunia," kata kakak laki-laki Furqan, Mohammad Irfan.
Kepala Dinas Kesehatan Lucknow, Narendra AgarwaLucknow, Narendra Agarwal menyatakan pihaknya akan melakukan penyelidikan lebih lanjut atas kejadian yang menimpa Furqon.
"Pasien kini dalam kondisi kritis tapi jelas tidak mati otak. Dia memiliki denyut nadi, tekanan darah dan refleksnya bekerja," kata dokter yang menangani Furqan.